Back
Visi Sekolah :

“Mewujudkan lulusan yang Beriman, Handal, Profesional, Berwawasan Lingkungan dan Berjiwa Wirausaha serta Mampu Bersaing di Era Global”.

Misi Sekolah :
  1. Membentuk mental spiritual siswa yang tangguh dilandasi iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  2. Membentuk lulusan yang unggul, profesional dan memiliki daya juang yang tinggi untuk berwirausaha.
  3. Meningkatkan sarana dan prasarana untuk kelancaran proses pembelajaran yang berbasis lingkungan hidup.
  4. Meningkatkan profesionalisme tenaga pendidik dan kependidikan dengan mengirimkan pada lembaga pendidikan dan latihan.
  5. Meningkatkan kualitas Praktik Kerja Lapangan (PKL) dengan kemitraan pada Dunia Usaha / Dunia Industri (DUDI) yang berwawasan lingkungan.
  6. Menjalin kerjasama dan kemitraan dengan instansi terkait, masyarakat, dan Dunia Usaha / Dunia Industri (DUDI) baik di dalam negeri maupun luar negeri
Tujuan SMK PP Negeri 1 Tegalampel
  1. Mempersiapkan dan membekali peserta didik agar menjadi manusia yang produktif.
  2. mampu bekerja mandiri (enterpreneur).
  3. Mengisi lowongan pekerjaan yang ada.
  4. Melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi negeri maupun swasta.
  5. Mampu beradaptasi terhadap perkembangan dunia dengan tetap berkepribadian dan berakhlak mulia.